Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Asekbang) Sekko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting didampingi Wakil Camat Tanah Abang Dwiarti Indri Utama serta Lurah Kebon Melati Ikhsan Kamil menghadiri kegiatan Commuter Run 2024 yang berlangsung di Stasiun BNI City, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (8/9).
Kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT KAI Commuter yang ke 16. Commuter Run 2024 ini diikuti oleh 2000 pelari dengan masing-masing kategori yakni 5K 1000 peserta dan 10K pun 1000 pelari.