Flona 2019 Bagus untuk Foto

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Festival pameran flora dan fauna (Flona) menarik pengunjung dari berbagai kalangan terutama bagi anak-anak pelajar. Foto: PKLUNJ

Festival pameran flora dan fauna (Flona) menarik pengunjung dari berbagai kalangan terutama bagi anak-anak pelajar.

Salah satunya Putri dari SMA 1 Jakarta Pusat yang diajak gurunya berolahraga bersama murid lainnya dan diberikan kebebasan melihat stan yang ada di Flona.     

“Ini lagi jam olahraga. Jadi kita dibebasin untuk ngeliat-liat. Di sini kan ada flora-faunanya gitu,” katanya, di stan Jakarta Pusat, Lapangan Banteng, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (27/9).

Menurutnya Flona di sini bagus untuk foto-foto dan stannya juga unik-unik. “Bagus dan seru juga. Ada ular, unik ya. Terus pemandangannya bagus-bagus gitu. Bisa buat foto-foto, ada prosotan juga kan jadi bisa bermain,” ungkapnya.

Putri berharap kedepannya ditambah lagi spot foto dan area bermainnya. “Harus lebih banyak spot instagramablenya. Tambahin jajanan sama main-mainannya juga,” tandasnya. (As/Stk)

Kominfotik JP/PKLUNJ