Kampung Kota Bersama Warga Sumur Batu Buat Seni Mural

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Warga RW 06 Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat sedang mengerjakan karya seni mural, Kamis (4/4). Foto: Christ

Warga RW 06 Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat bergotong-royong menata Kampung Kota Bersama yang merupakan program unggulan Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan.

Lurah Sumur Batu, Mimin Kusmiyati mengatakan, dalam Kampung Kota Bersama di wilayah Kelurahan Sumur Batu ada di lingkungan RW 06 meliputi pemukiman RT 01 dan 02 Jalan Sumur Batu Raya, Gang Sumba I.

"Warga di dua RT sangat antusias menata Kampung Kota Bersama mulai dari penataan penghijauan tanaman hias dengan swadaya," ucap Mimin Kusmiyati didampingi Ketua RT 02, Susi Wati di lokasi, Kamis (4/4).

Mimin menambahkan, penataan tersebut dikerjakan sejak awal bulan Maret lalu. "Konsep penataan Kampung Kota Bersama merupakan hasil kolaborasi yang dikerjakan oleh warga dengan karya seni mural yang pesannya yaitu mendidik warga. Kita sebagai aparat kelurahan hanya melakukan pembinaan,” tandasnya. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/Christ