Diikuti 40 Perusahaan, Sudin Nakertransgi Jakpus Gelar Job Fair
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Kota Administrasi Jakarta Pusat menggelar Jakarta Job Fair 2022, di Mal Thamrin City, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang, Senin (8/8).
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting mengatakan, job fair ini diikuti oleh 40 perusahaan yang membuka kurang lebih 7.000 lowongan kerja.
"Ada sekitar 8.000 hingga 9.000 pencari kerja yang mendaftar untuk mengikuti event Job Fair ini melalui sosial media," katanya saat ditemui disela-sela acara.
Meskipun begitu, lanjut Bakwan Ferizan Ginting, job fair ini merupakan tahap pertama sehingga bagi yang belum bisa diakomodasi pada tahap ini, masih ada dua job fair lagi yang akan digelar Sudin Nakertransgi Jakarta Pusat.
"Harapannya warga Jakarta Pusat yang belum memiliki pekerjaan bisa ikut mendaftar di sini, dicoba sesuai kualifikasinya," ucapnya.
"Semoga dari kegiatan ini juga perekonomian kita semakin berputar dan semakin baik lagi," imbuhnya.
Di tempat yang sama, Kasudin Nakertransgi Kota Administrasi Jakarta Pusat Sudrajad menjelaskan, pihaknya menyelenggarakan Job Fair 2022 dilatarbelakangi keseimbangan antara kebutuhan tenaga kerja dari sisi kuantitas, dan kualitas yang dibutuhkan pasar.
"Jumlah pencari kerja setiap tahun semakin meningkat, sedangkan jumlah lowongan kerja yang tersedia sangat sedikit. Sehingga terjadi kesenjangan dalam proses penempatan tenaga kerja," jelasnya.
Menurut Sudrajad, pameran job fair ini juga untuk menfasilitasi antara perusahaan dan pencari kerja sehingga memenuhi kebutuhan masing-masing.
"Kami berharap para pencari kerja ini bisa mengisi lowongan-lowongan yang tersedia dalam job fair ini, sehingga para pencari kerja di Jakarta Pusat bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai kualifikasi," tandasnya.