Pencanangan HUT DKI, Sudin Pusip Jakpus Hadirkan Pendongeng

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Sudin Pusip Jakpus menghadirkan pendongeng bagi siswa PAUD. Foto: Malik Maulana

Dalam rangka pencanangan HUT DKI Jakarta ke-495 di Lapangan Banteng, Selasa (24/5). Sudin Perpustakaan dan Arsip (Pusip) Kota Administrasi Jakarta Pusat (Jakpus) menghadirkan pendongeng.

Kasudin Pusip Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwan Septinadi menerangkan, dalam kegiatan pencanangan HUT DKI Jakarta ke-495 pihaknya berkerja sama dengan para pendongeng untuk menyelenggarakan kegiatan dongeng bagi para siswa PAUD se-Jakpus. Kegiatan mendongeng ini diadakan sebagai bentuk perayaan dari pencanangan HUT DKI Jakarta. "Tema kegiatan mendongeng ini adalah akselerasi, elevasi, dan kolaborasi," ungkapnya.

Irwan menerangkan, kegiatan mendongeng ini diikuti 50 siswa PAUD. Selain mendongeng pihaknya juga menyediakan satu bus perpustakaan keliling yang bisa dimanfaatkan siswa maupun warga yang hendak membaca.

"Hari ini kita ingin membuat hari yang meriah dan berkesan bagi anak-anak dengan kegiatan dongeng ini, " tandasnya.