Gebyar Merah Putih Bagikan 30.000 Bendera
Reporter: Muhamad Aulia | Editor: Andreas Pamakayo
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkolaborasi dengan Moeldoko Center melakukan kegiatan Gebyar Merah Putih dengan membagikan lebih dari 30.000 bendera, di Plaza Selatan Monas, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (13/8).
"Hari ini adalah hari yang berbahagia buat kami di Provinsi DKI Jakarta karena Gebyar Merah Putih yang dicanangkan oleh kementerian dalam negeri bisa kita wujudkan, lebih dari 30.000 bendera akan kita bagikan kepada seluruh masyarakat DKI Jakarta," ujar Kepala Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta Taufan Bakri.
Pada kegiatan kali ini, lanjutnya, selain membagikan bendera Pemprov DKI Jakarta dan Moeldoko Center juga melepas parade yang diikuti lebih dari 257 kelurahan dan organisasi masyarakat (ormas) se-DKI Jakarta dengan total peserta lebih dari 3.000 orang.
"Parade ini diikuti lebih dari 257 kelurahan dan lain-lain, dari Ormas, FPK, FKUB hadir di sini. Total pesertanya dari kelurahan saja 2.000-an lebih, ditambah dari ormas lebih dari 3.000-an," tambah Taufan.
Menurutnya dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kembali rasa nasionalisme masyarakat dan cinta tanah air. "Kibaran merah putih adalah kibaran perjuangan baik dari segi politik maupun moral untuk Indonesia yang lebih baik," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kasuban Kesbangpol) Kota Administrasi Jakarta Pusat Rachmat Hidayat berharap, Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Jakarta Pusat yang telah menjadi salah satu wadah berperan penting dalam menjaga harmoni serta memupuk rasa cinta tanah air agar dapat menjaga keutuhan bangsa.
"Sebagai institusi yang bertanggung jawab dalam mengawal kohesi sosial dan keberagaman, telah mengajukan harapan dan aspirasi kepada Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Jakarta Pusat. Harapan ini melibatkan partisipasi aktif FPK dalam acara Gebyar Merah Putih dan pembagian 3000 bendera ke masyarakat, guna membangun semangat nasionalisme serta mendorong pemahaman akan pentingnya persatuan dan kesatuan," katanya.
Rachmat menambahkan, pentingnya partisipasi aktif FPK dalam pembagian 3000 bendera kepada masyarakat tak bisa diabaikan. Bendera Merah Putih, sebagai simbol kesatuan dan jati diri bangsa, memiliki makna mendalam yang melekat pada jiwa rakyat Indonesia. Dengan turut serta dalam pembagian bendera ini, FPK dapat mengaktualisasikan nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme di tengah-tengah masyarakat.
"Pembagian bendera merah putih diharapkan dapat membangkitkan rasa cinta tanah air, mengingatkan pada perjuangan para pahlawan, dan mendorong masyarakat untuk bersama-sama menjaga persatuan serta memperkokoh fondasi kebangsaan," tandasnya.