Wakil Walikota Berharap JAKIM 2024 Bisa Menjadi Ajang Wisata Internasional Tahunan

Reporter: Iman | Editor: Iman

Wakil Walikota Memimpin Apel Kerjabakti Bersi-bersih Trotoar menyambut JAKIM 2024, di di Kawasan Patung Kuda, Monas, Gambir, Jumat (14/6).

Wakil Walikota Berharap JAKIM 2024 Bisa Menjadi Ajang Wisata Internasional Tahunan

Wakil Wali Kota (Wawali) Administrasi Jakarta Pusat Chaidir mengatakan, pihaknya berharap ajang Jakarta International Marathon (JAKIM) 2024 menjadi ajang wisata internasional di Jakarta setiap tahunnya. Hal itu dikatakan Chaidir ketika memimpin aksi bersih-bersih trotoar di Kawasan Patung Kuda, Monas, Gambir, Jumat (14/6).

“Target kita mudah-mudahan menjadi ajang wisata internasional, yang setiap tahun begitu ulang tahun Jakarta dilaksanakan seperti ini,” ujarnya.

Chaidir melanjutkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat sudah memaksimalkan seluruh upaya untuk menyukseskan ajang ini. Dengan mengerahkan seluruh jajaran yang berada di wilayah Jakarta Pusat, salah satunya kegiatan bersih-bersih trotor ini.

“Persiapan ini kita maksimalkan dari jauh-jauh hari, karena kita menyambut berbagai tamu yang akan menjadi peserta Jakarta Internasional Marathon. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama, terutama Jakarta Pusat yang banyak dilalui lintasan-lintasan Jakarta Internasional Marathon,” imbuhnya.

Wawali juga menegaskan bahwa Pemkot Jakarta Pusat dan seluruh jajaran akan selalu menjaga kenyamanan, ketertiban, serta keindahan wilayah Jakarta Pusat terutama jalan yang menjadi lintasan JAKIM 2024.

“Kita harus terus jaga terutama kenyamanan, keindahan, kebersihan lingkungan, dan jalan- jalan rapih tertib. Sehingga para tamu-tamu tersebut merasa mendapatkan perhatian khusus kemudian jadi mau kembali lagi ke Jakarta,” terangnya.

Terakhir Chaidir berharap  kegiatan ini berjalan sukses sesuai dengan rencana dan harapan bersama.

“ Harapannya dengan adanya Jakarta Internasional Marathon ini Jakarta selau dikenang terutama Jakarta Pusat,” tutupnya.

Untuk diketahui kegiatan bersih-bersih trotoar kali ini diawali dengan apel yang dipimpin langsung Wakil Walikota Jakarta Pusat didampingi Kepala Bagian (Kabag) KKPP dan Wakil Camat Gambir.

Kegiatan ini  melibatkan unsur Pasukan Pelangi yang terdiri. dari berbagai UKPD di Pemkot Jakarta Pusat dan jajaran Kecamatan Gambir. 
Seluruh tim dibagi menjadi beberapa kelompok untuk membersihkan tempat seperti trotoar, panataan taman, dan pengecatan kanstin di sekitar kawasan Monas, Jalan Perwira, Jalan Juanda sampai Jalan Veteran III.

Iman