
Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Pusat Witri Yenny Arifin membuka Ramadan Fashion Show Case 2025, di Gajah Mada Plaza, Kecamatan Gambir, Jumat (14/3).
Pembukaan Kegiatan yang berlangsung mulai 14 hingga 23 Maret 2025 ini ditandai dengan pemotongan pita.
Dalam sambutannya, Witri mengapresiasi digelarnya Ramadan Fashion Show Case 2025 yang luar biasa ini, yang sekaligus menjadi bagian dari perayaan bulan suci Ramadan, bulan penuh berkah, dan rahmat.
Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya sekadar menampilkan keindahan dan kreativitas dunia fasyen, tetapi juga memberikan kontribusi nyata terhadap perkembangan industri fasyen, ekonomi kreatif, serta fashion crafty bersama Gajah Mada Plaza,
"Saya sangat mengapresiasi terselenggaranya acara ini. Kegiatan ini hadir untuk mendukung dan memberikan wadah bagi para pelaku industri kreatif, khususnya desainer-desainer muda berbakat yang dapat menunjukkan karya-karya terbaik mereka di panggung ini," katanya.
Witri menuturkan, sektor ekonomi kreatif khususnya fasyen, memiliki peran yang sangat penting dalam perekonomian kota. Dengan potensi yang begitu besar, dapat menciptakan lapangan kerja, mengembangkan industri lokal, serta memperkenalkan kekayaan budaya dan inovasi Indonesia kepada dunia.
"Acara ini juga merupakan upaya kita untuk mendorong sektor fasyen dan kerajinan lokal agar semakin dikenal dan dihargai, baik di Tingkat Nasional maupun Internasional," tuturnya.
Pada kesempatan ini, Witri juga mengajak semua pihak untuk terus mendukung perkembangan ekonomi kreatif, baik melalui event-event seperti ini, maupun dengan memberikan ruang bagi para pelaku usaha kreatif untuk terus berkembang.
"Tidak hanya para desainer, tetapi juga seluruh elemen dalam industri fasyen, mulai dari perajin, produsen, hingga konsumen yang mendukung produk-produk lokal. Saya berharap, melalui acara Ramadan Fashion Show Case ini, kita semua dapat lebih mengenal kekayaan budaya yang ada di sekitar kita, serta melihat betapa besarnya potensi yang dimiliki oleh industri fasyen di Kota Jakarta Pusat," ucapnya.
"Mari bersama-sama kita dukung kemajuan ekonomi kreatif kita, serta ciptakan lingkungan yang kondusif untuk berkembangnya industri fasyen dan kerajinan lokal," tandasnya.