Kelurahan Gunung Sahari Utara Gelar Posyandu di Sekretariat RW 03
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Usai libur lebaran, Kelurahan Gunung Sahari Utara langsung menggelar Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di seluruh RW yang ada dalam melakukan pemeriksaan kesehatan bagi balita, lansia, dan Pos Binaan Terpadu (Posbindu).
Lurah Gunung Sahari Utara Hasbullah mengatakan, pelayanan posyandu ini dilakukan untuk mengecek kesehatan dan gizi para balita, berlangsung secara bergantian di setiap RW yang ada di Kelurahan Gunung Sahari Utara sejak Senin (9/5) kemarin hingga Rabu (18/5) mendatang.
"Sejak senin sudah dilaksanakan posyandu dimulai dari RW 01, RW 02, dan hari ini di RW 03. Dimulai sejak pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB," katanya di Kantor Sekretariat RW 03, Jalan Gunung Sahari XI, Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Rabu (11/5).
Hasbullah menjelaskan, yang terdaftar dalam posyandu di RW 03 ini ada 80 balita namun belum semua yang hadir, karena masih ada kesibukan lain ataupun belum kembali ke Jakarta.
"Mudah-mudahan pada hari ini yang mengikuti pelayanan kesehatan posyandu lebih dari 50 persen, karena ada juga yang belum kembali dari kampung halaman," jelasnya.
Selain Posyandu untuk balita, lanjutnya, juga dilaksanakan posyandu bagi para lansia dan Posbindu. "Jumlah lansia yang terdaftar ada sekitar 58 dan Posbindu ada sekitar 60 orang, hari ini ada juga penyuluhan KB dari Puskesmas Kelurahan Gunung Sahari Utara," ucapnya.
Sementara itu, Jesica warga RT 13 RW 03 Kelurahan Gunung Sahari Utara yang mengajak buah hatinya berusia 6 bulan mengaku posyandu sangat penting untuk mengetahui tumbuh kembang anak. "Posyandu penting karena untuk update setiap bulan perkembangan anak, setiap bulan rutin ikut posyandu," tuturnya.