Jakarta Pusat Raih Dua Penghargaan AHJ 2023
Reporter: Angga Rizkyanda | Editor: Andreas Pamakayo
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta menyelenggarakan penganugerahan pemenang lomba Anugerah Humas Jakarta (AHJ) Tahun 2023, di Balairung, Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (9/11).
Dalam kesempatan ini, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menuturkan, penganugerahan ini dapat menambah semangat dalam menyampaikan kebijakan serta program pemerintah kepada masyarakat.
“Apresiasi ini layak diberikan kepada praktisi humas di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Karena, mereka merupakan ujung tombak dalam penyampaian program, kinerja, dan kebijakan pemerintah," ujarnya.
Sementara itu, Plt Dinas Kominfotik Provinsi DKI Jakarta Sigit Wijatmoko menjelaskan, dalam AHJ 2023 ini terdapat 152 karya yang diberikan dari masing-masing Perangkat Daerah, Unit Kerja Pemerintah Daerah (UKPD), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
Sigit mengatakan, acara yang mengangkat tema “Akselerasi Jakarta Sebagai Kota Global” ini terdapat lima kategori yaitu, media sosial, komunikasi publik, inovasi karya kehumasan, sosok humas inspiratif, dan apresiasi PPID.
“Dalam pelaksanaannya kita juga didukung dengan tiga dewan juri. Animo peserta pun meningkat dari tahun sebelumnya, itu menunjukan bahwa semangat kehumasan di lingkungan perangkat daerah, UKPD, maupun BUMD di DKI Jakarta sudah semakin baik,” ujarnya
Sigit pun berharap, Anugerah Humas Jakarta 2023 diharapkan dapat menjadi wadah mengapresiasi para praktisi humas di Pemprov DKI Jakarta atas kerja keras yang telah dilakukan.
"Semoga dengan adanya apresiasi ini, dapat menambah semangat rekan-rekan dalam bekerja sebagai garda terdepan. Utamanya, menyampaikan pesan-pesan kebijakan serta program pemerintah kepada masyarakat,” pungkasnya.
Di lokasi yang sama, Sekretaris Kota (Sekko) Administrasi Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin menuturkan, pada AHJ tahun 2023 ini Kota Administrasi Jakarta Pusat berhasil meraih Juara 3 dalam kategori media sosial dan kategori sosok humas inspiratif yang diraih oleh Forum Masyarakat Peduli Lingkungan (Formapel) Kecamatan Menteng
“Alhamdulillah berarti semua yang kita lakukan dapat terkomunikasikan dengan baik melalui beberapa media yang interaktif dengan warga. Ini menjadi nilai positif untuk memberikan informasi seluruh kegiatan yang ada di Jakarta Pusat bagi seluruh masyarakat,” ujarnya.
Menurut Iqbal, dengan berhasilnya Formapel Kecamatan Menteng meraih kategori sosok humas inspiratif menjadi momen yang sangat baik untuk pegiat lingkungan serta menjadi motivasi untuk menggali semua potensi yang ada di Jakarta Pusat.
“Kebetulan yang bersangkutan juga aktif di bidang maggot yang dikelola dengan sangat baik dan itu menjadi inspirasi bagi seluruh warga masyarakat bahwa ternyata banyak yang dapat kita lakukan terkait dengan aktivitas kita terkait lingkungan hidup,” ucapnya.
“Ini juga menjadi suatu nilai positif yang bisa disampaikan untuk masyarakat bahwa kita semua bergerak untuk membenahi lingkungan dan mudah-mudahan ini bekal yang baik untuk menyukseskan Jakarta untuk Indonesia,” tutupnya.