Lewat Jakarta Beraksi, Baznas Bazis Berikan Bantuan Bagi Dua Kelurahan di Wilayah Jakpus
Reporter: Andreas Pamakayo | Editor: Andreas Pamakayo
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat menerima bantuan dana untuk penurunan angka stunting bagi Kelurahan Petamburan dan Kelurahan Senen dari Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta senilai Rp179. 880.000.
Pemberian bantuan tersebut lewat peluncuran Jakarta Beraksi (Bergerak Atasi Stunting) di RPTRA Planet Senen, Kelurahan Senen, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Rabu (29/11). Yang berlangsung secara hybrid.
Kegiatan ini dibuka oleh Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma didampingi Ketua Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta Akhmad H. Abubakar, dan Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Pusat Ucu Jamilah.
Dhany mengatakan, kegiatan ini merupakan kerja bersama untuk dapat menekan kasus stunting sekecil mungkin. Terlebih dengan adanya intervensi yang dilakukan secara kolaboratif bisa akan semakin menekan angka stunting.
"Intervensi stunting tidak akan pernah berhenti karena akan ada yang bertambah dan berpindah. Namun, bagaimana semangat kolaborasi kita dalam mengatasi persoalan yang memang multidimensi untuk bisa menekan angka stunting sekecil mungkin," katanya.
Dhany berharap apa yang telah diberikan untuk menekan angka stunting dari mulai pemberian makanan bergizi bisa sampai ke lambung anak beresiko stunting. "Insyaallah dengan ikhtiar yang baik persoalan stunting bisa kita atasi secara bersama-sama," tuturnya.
"Saya juga memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya bagi Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta yang mau ikut ambil bagian dalam mengatasi persoalan stunting," imbuh Dhany.
Sementara itu, Ketua Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta Akhmad H. Abubakar menambahkan, Baznas Bazis DKI Jakarta telah memberikan intervensi anak resiko stunting di Kelurahan Senen dan Petamburan yang jumlah total sebanyak 52 anak.
"Kita akan mengintervensi anak di dua kelurahan tersebut dengan pemberian makanan bergizi selama 90 hari atau 3 bulan dan susu bernutrisi tinggi dengan dana senilai Rp179. 880.000," ucapnya.
"Mudah-mudahan apa yang kita kerjakan pada hari ini bisa bermanfaat bagi seluruh anak yang ada di Kelurahan Senen dan Petamburan," harapnya.
Setelah peluncuran Jakarta Beraksi, wali kota berserta jajaran yang lain melakukan panen ikan lele, sayur pakcoy, dan bayam merah di RPTRA Planet Senen.
Peluncuran Jakarta Beraksi ini juga turut dihadiri, CSR dari Perwakilan Wanita Buddhis Indonesia, PT Sarana Jaya, PAM Jaya, serta Camat Senen Ronny Jarpiko, Lurah Senen Henny Mahrojah, dan para lurah di wilayah Kecamatan Senen.