Sudin Sosial Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Kramat
Reporter: Farandy Purba | Editor: Andreas Pamakayo
Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Pusat melalui Satpel Sosial Kecamatan Senen menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di RT 10/ RW 07, Kelurahan Kramat, pada Kamis (15/1).
Kasatpel Sosial Kecamatan Senen Lili Ali mengungkapkan, bantuan yang diberikan ini berupa beras, mi instan, minyak goreng, selimut, sarung, alas tidur, baju sekolah, dan tas sekolah.
"Langsung kita serahkan kerumah korban, tapi sebelumnya dilakukan serah terima oleh Pak Lurah Kramat di kantor kelurahan," ujar Lili.
Dia melanjutkan, dalam musibah ini sebanyak empat rumah warga mengalami kerusakan yang menyebabkan penghuninya harus pindah ke lokasi yang lebih aman. "Pindah kerumah tetangganya sementara," ucap Lili.
Kemudian dalam hal ini pihaknya juga mengaku, siap membantu kembali apabila dibutuhkan dalam proses penanganan psikologi warga pasca terjadinya musibah kebakaran tersebut. "Untuk healing dan lain-lain Sudinsos Jakpus, juga siap," jelasnya.
Sementara itu Arif, salah satu warga korban kebakaran mengucapkan terima kasih kepada Sudin Sosial yang memberikan bantuan tersebut.
Arif merasa bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi dirinya yang hanya berprofesi sebagai juru parkir. "Alhamdulilah, (beras) bisa buat menanak nasi dan selimut bisa buat alas tidur," paparnya.