Wali Kota Tekankan Peran DWP Sudin Dukcapil Dalam Mendukung Suami Bertugas
Reporter: Farandy Purba | Editor: Andreas Pamakayo
Darma Wanita Persatuan (DWP) Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Kota Administrasi Jakarta Pusat menyelenggarakan pertemuan rutin (pertin) dengan tema "Perempuan Cantik dan Tangguh Menyongsong Sukses Jakarta untuk Indonesia".
Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma dalam sambutannya, secara langsung mengapresiasi peran DWP atas terselenggaranya kegiatan ini.
Menurut Dhany, suatu kegiatan apabila dilaksanakan oleh kaum perempuan khususnya kaum ibu umumnya akan berjalan sukses. "Potensi unggulan utama perempuan yang tidak dimiliki laki-laki adalah dia sangat fokus sekali, bahkan melampaui batas ketika diberikan tugas untuk menyelesaikan suatu kegiatan," kata Dhany.
Kemudian, Dhany melanjutkan, sesuai tema yang diangkat mengenai kecantikan, dirinya menilai bahwa suatu kecantikan itu ketika seseorang dapat menampilkan sebagai sosok dirinya sendiri.
"Kita harus menjadi diri sendiri dengan kepercayaan diri yang tinggi. Kemudian dia ramah, tidak pendendam, mampu beradaptasi dengan baik, fleksibel. Hal itu menjadi daya tarik yang luar biasa, jadi kecantikan itu tidak sebatas fisik dan ukuran," terangnya.
Hal penting lain, menurut Dhany, adalah terkait pola pikir, kemudian bagaimana ketika seseorang berinteraksi membuat nyaman orang lain, lalu komunikatif, memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi, dan tentunya selalu berfikir positif.
"Mudah-mudahan DWP Dinas Dukcapil dan seluruh jajaran semuanya cantik-cantik. Di samping cantik juga harus tangguh, ketika tidak memiliki ketangguhan maka situasi internal akan menjadi runyam," lanjut Dhany.
Ia berharap, kegiatan ini sebagai media paling efektif untuk mengkonsolidasikan sekaligus menyatukan persepsi peran perempuan yang tergabung dalam DWP mampu mendukung suami-suami untuk melakukan aktivitas utama dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.
Di tempat yang sama, Ketua DWP Dukcapil Kota Administrasi Jakarta Pusat Fida mengajak para anggota DWP untuk merasa bangga dengan perannya sebagai sosok pendukung suami yang bertugas.
Selain itu, Fida juga berharap para anggota DWP Dukcapil tetap kompak dan memiliki semangat untuk meningkatkan kapasitas diri.
"Kita tetap bisa terus menyambung tali silaturahmi, selain itu kita juga bisa mengembangkan potensi diri untuk kepentingan keluarga dan institusi tempat suami kita bekerja," tuturnya.