Plh Wali Kota Kukuhkan 320 Anggota FKDM Jakpus Secara Virtual

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Plh Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat kukuhkan sebanyak empat anggota perwakilan FKDM. Foto: Rif

Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Irwandi mengukuhkan 320 anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan dan Kelurahan Tingkat kota Administrasi Jakarta Pusat secara virtual, di Ruang Serbaguna Utama, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jumat (15/1).

Acara ini diselenggarakan secara virtual sehingga diikuti juga melalui video konferensi oleh kecamatan dan kelurahan.

320 anggota FKDM tersebut terdiri dari 72 anggota FKDM kecamatan dan 308 FKDM kelurahan. Nantinya, anggota FKDM tersebut akan melaksanakan tugas hingga tahun 2023.

Dalam sambutannya, Irwandi berharap agar anggota FKDM dapat melaksanakan tugas dan pengabdian serta senantiasa bertanggung jawab terhadap bangsa dan negara.

"Tahun ini seleksi anggota FKDM dilakukan dengan ketat dan selektif, agar anggota FKDM dapat menjalankan tugas dengan baik," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0501/JP-BS Lukman Arief juga berpesan, agar anggota FKDM yang baru bisa berkolaborasi dengan Babinsa dan Babinkamtibmas di lapangan, sehingga tugas di wilayah Jakarta Pusat bisa dilaksanakan dengan maksimal.

“Tugas FKDM ini adalah untuk mendeteksi dini kejadian-kejadian yang terjadi baik di kelurahan ataupun di kecamatan, sehingga apabila ada suatu kejadian yang terjadi bisa segera dilaporkan," jelasnya.

Untuk diketahui, acara pengukuhan tersebut dilakukan secara virtual di tiap kecamatan dan kelurahan se-Jakarta Pusat turut dihadiri perwakilan dari Badan Intelijen Negara (BIN), perwakilan Polres Jakarta Pusat, pejabat di Tingkat Kota Administrasi Jakarta Pusat, serta empat orang perwakilan dari anggota FKDM baru. (As)

 

Kominfotik JP/Dans