Pembangunan Gedung Swadarma Dimulai Tahun Depan

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Koordinasi pembangunan Gedung Swadarma, Ruang Rapat Wakil Walikota. Foto: Daffa Magang

Pembangunan Gedung Swadarma untuk lokasi relokasi para pedagang di Jalan Abdul Jalil akan dimulai tahun depan.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting, menyampaikan, pembangunan Gedung Swadarma yang seharusnya rampung dikerjakan tahun ini, terkendala persoalan internal dari para stakeholder. Sehingga, pembangunan baru dapat dilakukan awal tahun depan.

"Rencana awal pembangunan gedung selesai Desember, namun mengalami pemunduran waktu sampai Juni 2023 mendatang," ungkapnya saat rapat koordinasi pembangunan Gedung Swadarma, Ruang Rapat Wakil Walikota, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, (14/12).

Bakwan Ferizan Ginting menjelaskan, untuk sementara para pedagang Abdul Jalil yang saat ini ditempatkan di area Masjid Al-Istishom akan tetap berada di lokasi hingga pembangunan Gedung Swadarma rampung. Saat ini, pihaknya tengah melakukan adendum kontrak dari berbagai stakeholder terkait.

"Semua sudah disepakati, kita harapkan semua berjalan lancar untuk meningkatkan perekonomian UMKM yang tadinya berada di pinggir jalan," tandasnya.