TP PKK Kunjungi Lima Lokasi Penataan Kawasan Kelurahan
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Administrasi Jakarta Pusat mengunjungi lima titik penataan kawasan yang meliputi Kelurahan Duri Pulo, Pasar Baru, Paseban, Gunung Sahari Selatan, dan Cempaka Baru.
Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Pusat Ucu Jamilah mengapresiasi penataan kawasan ini. Menurutnya setiap kelurahan memiliki kesulitan yang berbeda dalam melakukan penataan kawasan.
"Penataan kawasan ini sangat bagus, ditambah ada mural-mural jadi tambah kece buat selfi-selfi, foto-foto. Partisipasi masyarakat juga bagus," katanya.
"Tadi juga ada tempat-tempat yang ramah anak untuk bermain dan belajar, serta ada tempat yang awalnya kumuh menjadi tempat yang rapi dan indah. Di sisi gedung yang tinggi ada gang-gang yang keren dan ramah anak di Jakarta Pusat," imbuhnya.
Ucu menuturkan, penataan kawasan ini sangat luar biasa perjuangannya dan semoga warga dapat menjaganya. "Semoga masyarakat bisa menjaga dan mungkin bisa menambah menjadi lebih bagus lagi," tuturnya.
Ucu pun berharap kedepannya penataan kawasan ini bisa berdampak manfaatnya lebih luas lagi. "Kedepannya mungkin bisa menjadi tempat ketahanan pangan keluarga," tutupnya.