Kelurahan Kemayoran Bersama PT Pos Indonesia Distribusikan Beras Kepada 1.210 KPM
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Kelurahan Kemayoran bersama PT Pos Indonesia mendistribusikan bantuan pangan beras kemasan 10 kilogram kepada 1.210 keluarga penerima manfaat (KPM) di halaman kantor lurah setempat, Jalan Kepu Barat, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (11/10).
Lurah Kemayoran Fitria Sari mengatakan, para penerima manfaat merupakan warga dari RW 01 hingga RW 10 Kelurahan Kemayoran. Bantuan berupa beras ini ditujukan bagi warga tidak mampu dan berpenghasilan di bawah UMP.
"Datanya kami dapat dari BPS dan Dinas Sosial. Secara teknis ada petugas dari PT Pos yang melakukan verifikasi dan membagikan ke warga," katanya.
Sementara itu, Sekretaris Kelurahan Kemayoran Rinda Widyahardiana menjelaskan, sebelum proses distribusi dilaksanakan jajarannya telah membagikan undang kepada warga yang masuk daftar KPM.
"Undangan itu akan menjadi dasar penyerahan bantuan tentunya disertai KTP dan Kartu Keluarga untuk dilakukan proses verifikasi oleh petugas," jelasnya.
Menurut Rinda, pihaknya mengatur proses distribusi ini sesuai dengan domisili dari para KPM.
"Distribusi untuk warga KPM dari RW 01 hingga RW 05 dijadwalkan pada Kamis (10/10) kemarin dan hari ini Jumat (11/10) untuk warga RW 06 hingga RW 10," ucapnya.
Di tempat yang sama, Petugas Verifikasi PT Pos Indonesia Alun Perwitasari menerangkan, penyaluran beras berjalan lancar dan tertib meski posko penyaluran baru dibuka pada pukul 08.00 WIB tetapi antusiasme masyarakat yang begitu besar dengan sudah mengantre sejak pukul 07.00 WIB.
"Total di Kelurahan Kemayoran ada 1.210 KPM untuk 10 RW, dan kemarin sudah tersalurkan sebanyak 427, jadi diupayakan hari ini sekitar 783 selesai tersalurkan," jelasnya.
Alun menuturkan, PT Pos Indonesia dalam hal ini hanya menyalurkan beras dari Bulog dan melakukan verifikasi kepada masyarakat.
"Ini merupakan pendistribusian gelombang kedua di mana gelombang pertama telah diberikan pada bulan Agustus lalu dan selanjutnya bulan Oktober ini dan terakhir akan didistribusikan kembali pada bulan Desember mendatang," tandasnya.