Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat melakukan pembinaan dan evaluasi pengelolaan lingkungan bersih, hijau serta sehat, di RPTRA Melati 04, Jalan Danau Gelinggang Bendungan Hilir, Kelurahan Benhil, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (10/9).
Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang) Sekko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting mengatakan, Pemkot Administrasi Jakarta Pusat terus bersinergi dengan masyarakat dalam meningkatkan pola lingkungan hidup yang bersih dengan melakukan pembinaan pengelolaan sampah dari sumbernya.
"Adanya pembinaan ini kita ingin reduksi sampah dapat dikelola secara maksimal dan juga penataan-penataan yang selama ini sudah kita lakukan harus dipertahankan," ujarnya.
Selain itu, lanjut Asekbang, warga masyarakat diminta untuk dapat memaksimalkan bank sampah yang sudah ada agar menjadi nilai ekonomis.
Asekbang menjelaskan, pada pembinaan kali ini diikuti peserta dari anggota puskesmas, perwakilan sekolah, pengelola pasar, RT, RW termasuk pengelola taman. Jadi semua komponen itu diundang untuk mensinergikan program ini supaya bergerak bersama-sama.
Menurutnya dengan bergerak secara terkoordinir dan terstruktur maka hasilnya akan maksimal. Dia juga mengajak masyarakat untuk saling membantu agar lingkungan menjadi sehat, bersih serta hijau.
"Semoga apa yang kita harapkan dalam menjaga keseimbangan lingkungan dapat terpenuhi untuk masa depan," harapnya.