# Penyerahan uang pembinaan bagi pemenang Festival Beduk Tingkat Kota. Foto: Zaki Ahmad Thohir

Festival Beduk 2025, Perwakilan Kecamatan Tanah Abang Jadi yang Terbaik

Perwakilan Kecamatan Tanah Abang meraih Juara I dan menjadi yang terbaik dalam pergelaran Festival Beduk Tingkat Kota Tahun 2025.

Kepala Suku Dinas Kebudayaan Kota Administrasi Jakarta Pusat M. Nurdin menjelaskan, pada babak final hari ini diikuti oleh 10 tim dan dipilih nantinya untuk pemenang sebanyak lima tim.

Tiga besar yang memenangkan di Tingkat Kota ini akan melaju ke Tingkat Provinsi, dan akan diadu kembali dengan perwakilan dari wilayah lain pada tanggal 14 Maret mendatang di Lapangan Banteng.

“Jadi untuk Juara 1 diperoleh perwakilan Kecamatan Tanah Abang dengan memperoleh piala serta uang pembinaan sebesar Rp 12.500.000, selanjutnya terbaik kedua Kecamatan Kemayoran dengan uang pembinaan sebesar Rp 10.000.000, dan diperingkat ketiga dari Kecamatan Johar baru dengan mendapatkan uang pembinaan Rp 8.500.000,” jelasnya.

Baca Juga: 

Festival Beduk 2025 Resmi Dibuka Wali Kota Jakpus

Sementara itu, Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Arifin yang menutup kegiatan rangkaian festival beduk ini mengucapkan selamat bagi para juara, dan yang belum beruntung bisa mencoba lagi tahun depan.

"Bagi para pemenang nanti tolong dipoles lagi dari Tingkat Kecamatan, jadi harus penuh semangat dan optimis. Kita harus pusatkan juara di Jakarta Pusat," ujarnya.

Menyoal budaya beduk di tradisi Betawi, Arifin menilai harus terus dilestarikan, terlebih dalam rangka memeriahkan Bulan Suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri.

“Tugas kita bukan hanya melestarikan, namun juga dengan mengelaborasi berbagai kebisaan yang dimiliki, dari tata mengucap takbirnya hingga variasi dalam menabuh beduk, mari kita tingkatkan terus,” imbaunya.