Gubernur DKI Resmikan Pasar Senen Blok III

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di dampingi Dirut PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin dan Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede meresmikan kembali pasar Senen Blok III. Gedung tersebut direvitalisasi  karena Pasar Senen Blok III yang terbakar pada 2014 selesai dibangun kembali.

Gubernur mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran PD Pasar Jaya yang telah menyelesaikan peremajaan dan pembangunan kembali pasar Senen Blok III akibat kebakaran tahun 2014. “ Saya berharap ini menjadi pasar komersial yang pengelolaannya profesional, “ ucap Anies Baswedan saat meresmikan Pasar Senen Blok III dan Pasar Rakyat, Jum’at (29/12).

Lebih lanjut Anies mengatakan, awal 2018, para pedagang sudah bisa melakukan aktifitas untuk berjualan di pasar tersebut, namun saya minta pedagang supaya merawat pasar ini dengan menjaga kebersihan agar pasar ini menjadi nyaman, sejuk, dan harum sehingga  dapat mengundang wisatawan untuk berbelanja.

Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin menjelaskan jumlah kios Pasar Senen Blok III sebanyak 3.531 kios, nantinya kualitas barang dagangannya pasar tradisional  dicoba akan ditingkatkan dengan mutu kuliatas  terjamin untuk masyarakat.

Pasar Senen Blok III berdiri diatas lahan seluas 17.086 meter persegi. Bangunan pasarnya seluas 13.582 meter persegi dan terdiri dari 7 lantai. Selain itu, Gubernur juga meresmikan empat pasar rakyat lainnya yaitu Pasar Sinar, Pasar Bidadari, Pasar Cawang dan Pasar Karet Belakang (Karbela), tambah Arief.


Kominfotik JP/Day