Irwandi Minta UKPD Maksimalkan Perolehan Bulan Dana PMI
Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo
Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi meminta Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) baik kecamatan-kelurahan dan para suku dinas agar memaksimalkan perolehan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Tahun 2021.
Hal ini diungkapkannya usai rapat evaluasi Bulan Dana PMI secara virtual, di Ruang Rapat Wakil Walikota, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Jumat (15/10).
Irwandi mengharapakan, tahun ini wilayah Jakpus dapat meningkatkan capaian perolehan bulan dana PMI sebesar 30 persen.
Target dari bulan dana PMI sendiri tahun ini, menurutnya 3,2 miliar. Namun pihaknya mengharapkan capaian yang di dapat wilayah Jakpus bisa menembus 5 miliar. “Target ini kita mudah-mudahan dapat 5 miliar gitu, tahun lalu dapat 3 miliar. Nah mudah mudahan tahun ini dapat 5 miliar,” ungkapnya.
Saat ini, lanjut Irwandi, perolehan sementara bulan dana PMI yang sudah disetorkan sebanyak 149 juta. Jumlah ini belum seluruhnya, sebab masih ada beberapa UKPD yang belum menyetorkan.
Baca Juga:
Wakil Wali Kota: Bulan Dana PMI Jakarta Pusat Sudah Masuk 137 Juta
Lebih lanjut Irwandi menjelaskan, hasil dari bulan dana ini nantinya akan dikembalikan lagi ke masyarakat. Di mana PMI akan memberikan bantuan dalam bentuk obat-obatan, disinfektan, dan lain sebagainya.
“PMI Ini nadinya adanya di bulan dana. Jadi bulan dana ini sangat penting bagi PMI. Kita harapkan sampai Desember nanti capainnya bisa optimal,” tandasnya.