Mobil Vaksin Keliling Mendatangi Warga RW 01 Kelurahan Menteng
Reporter: Malik Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Mobil vaksin keliling kembali melayani warga di sejumlah lokasi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat. Salah satunya di Jalan Menteng Tenggulun, Kecamatan Menteng, Jumat (23/7).
Lurah Menteng Radius Perkasa mengatakan, mobil vaksin keliling ini merupakan program dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta yang pada hari ini terselenggara di Jalan Menteng Tenggulun.
"Vaksinasi untuk di Jalan Menteng Tenggulun hanya hari ini saja, target 200 vaksin," katanya.
Radius juga berharap agar vaksinasi keliling ini bisa terus dilaksanakan khususnya di wilayah Kelurahan Menteng. "Jangkauan vaksinasi di Kelurahan Menteng masih rendah, mudah-mudahan dengan adanya vaksin keliling ini capaian vaksin akan meningkat," ungkapnya.
Sementara itu, dr Berlian Situmeang dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menambahkan, vaksinasi keliling ini untuk mendekatkan ke tempat padat penduduk yang belum tervaksinasi.
"Mudah-mudahan dengan adanya vaksinasi keliling ini antusias masyarakat semakin tinggi lagi," jelasnya.
Mobil vaksin keliling ini bagi usia 12-17 tahun dan 18-59 ke atas yang ber-KTP DKI Jakarta.
Baca Juga:
Wali Kota Jakpus Tinjau Tiga Lokasi Vaksinasi Keliling Bersama Panglima TNI dan Kapolri
Wali Kota Vaksinasi Keliling Tingkatkan Capaian Target
Gubernur DKI Jakarta Resmikan Gerai Mobil Vaksin Keliling