Betonisasi Jalan Kalibaru Timur Mulai Dikerjakan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Pusat menargetkan pengerjaan Betonisasi Jalan Kalibaru Timur, Kelurahan Utan Panjang, Kemayoran, Jakarta Pusat rampung dalam satu bulan.

Perbaikan pun, dilakukan petugas pada malam hari untuk menghindari kemacetan arus lalulintas di lokasi sekitar.

"Perbaikan ini sudah kita programkan di tahun sebelumnya. Bukan karena ada peresmian pasar yang dilakukan Pak Gubernur, sebelumnya,” terang Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Pusat, Aris Komaris Nandika saat ditemui, Selasa (11/10).

Aris menjelaskan, betonisasi Jalan Kalibaru Timur dengan lebar 6 meter tersebut akan dilakukan sepanjang 500 meter. Adapun untuk ketebalan betonnya sendiri mencapai 25 centi meter. Nantinya kontraktor diharuskan memperhatikan tingkat kemiringan jalan pada kedua sisi.

"Tujuan kemiringan agar tidak ada genangan air. Jadi air itu biar bisa langsung masuk ke dalam gorong-gorong," jelasnya.

Dalam pengerjaannya itu sendiri, Aris berharap dapat rampung dalam kurun waktu sekitar satu bulan. “Tentunya dengan cuaca baik, karena untuk perbaikan jalan ini sangat tergantung sekali dengan cuaca,” terangnya.

(Christ Kominfomas JP)