Meresahkan Pengendara, Lima Lapak Tambal Ban di Gambir Ditertibkan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Kerap kali membahayakan pengendara, sebanyak 5 lapak tambal ban ditertibkan petugas. Seluruh barang perkakas tambal ban seperti kompresor, kunci - kunci, di bawa ke gudang Satpol PP, Cakung, Jakarta Timur, Rabu (14/9).

Lurah Petojo Utara, Amadeo mengatakan penertiban terhadap tambal ban sudah yang ketiga kalinya. Pihaknya selalu menertibkan tambal ban karena banyak laporan dari masyrakat dan temuan petugas pemeliharaan prasarana dan sarana umum (PPSU).

"Warga banyak yang ngadu kalau kendaraan mereka kerap kali bocor. Petugas PPSU selalu dapati paku sebanyak 1 Kilogram dalam setiap harinya," jelasnya dilokasi penertiban, Rabu (14/9).

Masih kata Amadeo, selain meresahkan pengendara, keberadaan mereka melanggar Peraturan Daerah (Perda) tentang ketertiban umum 8 Tahun 2007. Sebanyak 20 petugas gabungan Satpol PP, Polri, TNI diterjunkan.

"Tadi di Jalan Hasyim Ashari ada dua lapak, Sangaji dua lapak dan Suryopranoto ada satu lapak," ucapnya.

(Christ Kominfomas JP)