Puluhan Petugas Gabungan Bongkar Enam Bangunan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Berdiri di atas saluran air, enam bangunan semi permanen dibongkar petugas gabungan, di Kramat Jaya Baru,  Blok E RT 08 RW 10, Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (19/9). Pembongkaran berjalan kondusif di bawah komando Wakil Camat Johar Baru, Yassin Passaribu.

Saat ditemui di lokasi, Yassin Passaribu mengatakan sebelum dilakukan pembongkaran pihaknya telah memberikan Surat Peringatan (SP) hingga tahap pembongkaran. Pemilik bangunan tidak keberatan jika bangunan mereka dibongkar karena memang mereka menyadari melanggar aturan.

"Enam bangunan kita bongkar, sepertiga dijadikan pangkas rambut, satu tukang bubur, 2 warteg," ucap Yassin dilokasi pembongkaran, Senin (19/9).

Pembongkaran dilakukan karena bangunan tersebut berdiri di atas saluran air. Setelah dilakukan pembongkaran, petugas Suku Dinas (Sudin) Tata Air Jakarta Pusat melakukan pengerukan.

"Kita kerahkan 30 petugas gabungan, semua puing bangunan dibuang ke Bantargebang, Bekasi," ucapnya.

(Christ Kominfomas JP)