Walikota Jakpus Buka Lokakarya

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede, Senin (4/4) membuka kegiatan lokakarya pemetaan masalah dan solusi dalam rangka implementasi instruksi Gubernur DKI Jakarta No. 10 tahun 2016 di Kecamatan Johar Baru, berlangsung di ruang serbaguna kantor Walikota.

Mangara, mengatakan, sangat menyambut baik dengan adanya lokakarya seperti ini, karena lokakarya ini merupakan salah satu cara untuk mengindentifikasi, mengintegrasikan, serta mengharmonisasikan program penanganan masalah di Kecamatan Johar Baru.

Untuk itu, saya berharap dengan adanya lokakarya yang merupakan rangkaian jaringan aspirasi masyarakat kecamatan Johar Baru, para SKPD/UKPD dapat merekomendasikan serta merumuskan satu program yang betul-betul dapat mengatasi permasalahan di wilayah Johar Baru.

Dengan merekomendasikan dan merumuskan program yang jitu, mudah-mudahan dapat menyelesaikan masalah sosial yang ada di Johar Baru. “Harapan kita, Johar Baru dapat menjadi kampung yang sejahtera dan kampung yang damai,”  ujar Mangara.

Asisten Kesra Jakarta Pusat, M. Fahmi, menjelaskan, pelaksanaan lokakarya pemetaan dan solusi dalam rangka implementasi Ingub Prov.DKI Jakarta No. 10/2016 agar kegiatan tersebut akan dapat dipetakan permasalahan-permasalahan yang ada di Kecamatan Johar Baru sehingga dapat ditentukan solusi atau kegiatan apa yang dapat dilakukan sehingga penyelesaian masalah sosial dapat dihilangkan.

Adapun peserta lokakarya diikuti sebanyak 129 orang terdiri dari Dinas Prov. DKI Jakarta yang terkait, SKPD/UKPD se Jakpus, Dewan Kota, Dewan Kelurahan, Ketua FKDM, Ketua RW, tokoh masyarakat,  komunitas pemuda se Kecamatan Johar Baru. “Loka karya berlangsung selama satu hari dengan nara sumber dari Universitas Indonesia, Polsek Metro Johar Baru, Camat Johar Baru, Dewan Kota dan Kanppenko,” tambah Fahmi. (AD, Kominfomas JP)