Akhir Tahun Sudin Dukcapil Cetak Puluhan Ribu Akta Kelahiran

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Menjelang akhir tahun 2017, Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat telah mencetak 26.256 akta kelahiran. Dari jumlah itu, Kecamatan Kemayoran menduduki posisi tertinggi dalam angka kelahiran

"Data terakhir di awal Desember ini, sudah 26.256 akta kelahiran. Kecamatan  Kemayoran menjadi kecamatan dengan angka kelahiran tertinggi sebanyak , 7.757 kelahiran," ucap Remon Mastadian, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Pusat, Senin (11/12).

Usai Kecamatan Kemayoran, menyusul di bawahnya  Kecamatan Tanah Abang  dengan 4.283 kelahiran, Johar Baru dengan 3.106 kelahiran, Senen 2.692 kelahiran, Cempaka Putih 2.381 kelahiran, Sawah Besar 2.104 kelahiran, Gambir 2.099 kelahiran dan Kecamatan Menteng 1.834 kelahiran.

“Kami mengimbau warga yang belum mengurus akta kelahiran untuk segera mengurus di kelurahan dan kecamatan setempat, semuanya gratis,” tandasnya.

 

Kominfotik JP/Chs/NEL