Finalis Abang None Jakpus Diserahkan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sebanyak 15 pasang finalis Abang None (Abnon) Jakarta Pusat (Jakpus) diserahkan secara simbolis ke Wakil Walikota Jakpus Bayu Meghantara, Jumat pagi (21/4).

Kasudin Pariwisata Jakpus Sonti Pangaribuan mengungkapkan, setelah melakukan serangkaian tahapan pendaftaran, seleksi, dan pembekalan sejak 1 Februari lalu. Menrurtnya, dari 180 orang yang mengikuti tahapan seleksi saat ini telah terkumpul 15 pasang Abnon yang siap diserahkan pada Wakil Walikota Jakpus.

“Setelah penyerahan 15 pasang Abnon ini, mereka akan terus mendapatkan pembekalan sampai dengan final 3 Mei mendatang,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Walikota Jakarta Pusat Bayu Meghantara mengharapkan para 15 pasang finalis Abnon ini dapat menyabet gelar juara dalam ajang Abnon di tingkat Provinsi. Tahun lalu menurutnya, Jakpus berhasil menyabet 7 buah selempang pada pemilihan Abnon tingkat provinsi.

“Sebetulnya para finalis ini memang sudah memenuhi kualifikasi untuk Abnon Provinsi, apalagi dari 7 bidang pembekalan wajib standart provinsi, kita malah menetapkan 10 bidang pembekalan. Jadi seharusnya kita mampu lebih baik,” ungkapnya.

Bayu juga menegaskan, ajang pemilihan Abnon ini jangan dijadikan sebagai tujuan akhir pencapaian. Seharusnya, ajang Abnon ini dapat dijadikan sarana meningkatkan kemampuan, keterampilan dan pengetahuan masing-masing.

 

 

Kominfotik JP