Handphone Lurah Dan Sekel Harus Ada Aplikasi CRM

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Handpone (HP) milik Lurah, Sekel, serta pejabat instansi sektoral  harus ada Aplikasi Citizen Relationship Management (CRM), ini tujuannya untuk mempermudah dalam menyelesaikan permasalahan atas pengaduan dari masyarakat, jelas Camat Cempaka Putih, Andri Ferdian saat membuka kegiatan pendalaman CRM bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) se Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, di ruang Pola Kantor kecamatam setempat, Senin (27/11).

Dikatakan, pendalaman CRM yang digelar Sudin Kominfotik sangat membantu dalam meringankan pekerjaan laporan masyarakat, karena kita bisa langsung berkoordinasi dengan SKPD/UKPD untuk menanggapi aduan aspirasi dari masyarakat dengan melakukan pekerjaan secara bersama-sama, ujarnya.

Andri harapkan dengan adanya pendalaman CRM, permasalahan yang ada di wilayahnya bisa diatasi dengan cepat dan tepat, katanya.

Pendalaman CRM diikuti 50 peserta antara lain oleh Lurah, Sekel, Ka.Sie Kelurahan, Ka.sie dan Ka.subbag Kecamatan, Satpel, PPSU serta Intansi Sektoral, tambah Camat.

Pada waktu yang berbeda, pelaksanaan CRM juga dilaksanakan di wilayah Kecamatan Johar Baru yang diikuti 50 peserta terdiri dari Lurah, Sekel, Ka.Sie Kelurahan, Ka.sie dan Ka.subbag Kecamatan, Satpel, PPSU serta Intansi Sektoral dan dibuka langsung Camat Johar Baru, Abdul Choir.

Ka.Sudin Kominfotik Jakarta Pusat, Tatik Mulyani mengatakan, bagi peserta yang belum mengerti atau belum paham tantang penggunaan Aplikasi CRM, jangan sungkan –sungkan menghubungi  sudin Kominfotik  karena ini terkait  dengan kinerja kita semua. “ Silakan datang ke kantor Walikota Jakarta Pusat  Blok A di lantai II, saya bersama rekan-rekan  siap membantu, kata Tatik."
Pendalaman CRM yang kami berikan targetnya semua Aparatur Sipil Negara (ASN) harus tahu, dan tidak bisa dibebankan kepada Lurah maupun PPSU, karena ini sifatnya kebersamaan, koordinasi, komunikasi sehingga setiap pengaduan dari masyarakat dapat diselesaikan secara cepat, mudah,  tepat, dan transparan, ujar Tatik.


Kominfotik JP/Day