Jakpus Gelar Peringatan TB Sedunia

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pemerintah Kota Jakarta Pusat mengelar peringatan hari Tuberculosis (TB) sedunia yang diadakan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Keramat Pulo Gandul, Kamis (23/3). 

dalam peringatan hari TB ini sejumlah rangkaian kegiatan telah dilakukan Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Kecamatan Johar Baru untuk mengkampanyekan Indonesia bebas TB. 

Kasudin Kesehatan Jakarta Pusat Yudhita Endah memaparkan, sebelum melakukan peringatan TB sedunia hari ini (23/3)  pihaknya bersama dengan tim Ketuk Pintu Layani Dengan Hati (KPLDH) dan para kader TB  telah lebih dulu melakukan pengecekan ke rumah warga sejak 6 Maret hingga 14 Maret lalu.  

"Hasilnya ada 1783 rumah warga yang kita ketuk, sementara yang kita cek kesehatannya 4680 orang, dari jumlah tersebut 243 diantaranya terduga TB," terangnya. 

Sementara itu, terkait kegiatan hari ini menurutnya pihaknya kembali melakukan kegiatan pengecekan kesehatan mulai dari TB, HIV, hingga Kusta. Selain itu, ada juga penyuluhan TB berikut pemberian vaksinasi untuk mencegah TB terhadap para peserta yang hadir, dan berbagai lomba kreatifitas. 

"Kita harapkan dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat mengetahui gejala dini penyakit TB ini, kemudian dapat langsung mendapat penanganan yang tepat. Sehingga, kedepannya target Indonesia bebas TB dapar tercapai," pungkasnya. 

 

Kominfotik JP