Pelamar PPSU di Kelurahan Cideng Tinggi

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Antusiasme para pelamar kerja menjadi petugas Penangangan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Kelurahan Cideng cukup tinggi. Pasalnya para pelamar yang mengikuti proses seleksi melampaui jumlah kuota PPSU yang akan diterima. Bahkan, para pelamar pun ada yang sarjana.

Lurah Cideng, Faozi menjelaskan saat ini proses seleksi masih terus dilakukan sesuai dengan Peraturan Gubenur (Pergub) 122 tahun 2017. Mulai dari ujian praktek, wawasan kebangsaan, pengetahuan umum dan kepribadian.

"Ujian praktek sudah dilakukan, saat ini tinggal ujian tertulis," ucap Faozi saat di wawancarai, Kamis (14/12).

Jumlah pelamar pun akan dikrucutkan menjadi 63 orang sesuai kuota. Para peserta yang mendaftar sebelumnya berjumlah 95 orang  tapi yang mengikuti ujian hanya 68. orang.

"Ada peserta yang tidak lolas pesyaratan adminisrasi,"

Kominfotik JP/Chs/NEL