Pemkot Jakpus Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat (Jakpus) menggelar peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H, di Masjid Al-Fauz Kantor Wali Kota Jakpus, Rabu (13/12).

Dalam kegiatan itu, selain diisi dengan ceramah,  seratus anak yatim piatu dari 8 kecamatan se Jakpus juga mendapat santunan dari Badan Amal Zakat Infaq Sodaqoh (Baziz) Jakpus.
 
Wakil Wali Kota Jakpus, Bayu Meghantara mengugkapkan pentingnya mentauladani sikap Nabi Muhammad SAW. Menurutnya sejak dilahirkan, hingga saat Nabi Muhammad diangkat menjadi rosul banyak sifat dan sikapnya yang patut dijadikan tauladan seperti sifat Sidiq, Tabligh, Amanah, Fatonah.

"Sebagai pelayan masyarakat kita perlu mentauladani sifat Rasulullah sehingga bisa menjadi pribadi yang akhlakul karimah dalam menjalankan kinerja," ungkapnya dihadapan jamaah didampingi Camat, Lurah, para pejabat, dan Tim Pengerak PKK Jakpus.

Pihaknya mengharapkan, dengan adanya kegiatan ini para Apratur Sipil Negara (ASN) semakin meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat lebih baik lagi.

Kominfotik JP/NEL