Pemkot Jakpus Kirimkan Bantuan Bagi Warga Pam Lama

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pemerintah Jakarta Pusat mengirimkan bantuan bagi para korban kebakaran dipermukiman padat penduduk di Jalan Pam Lama, RT 015/06, Kelurahan Benhil, Tanah Abang , Jakarta Pusat, Sabtu (9/9).

Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede memastikan seluruh korban kebakaran tidak akan kelapan malam ini. Sebab, pihaknya telah menyiapkan ratusan makan malam untuk para korbab kebakaran yang berjumlah 110 Kepala Keluarga (KK), 315 jiwa. Sejumlah bantuan lainnya juga telah disiapkan, termasuk tempat pengungsian warga yang kini ditampung di Masjid Attaqwa

"Mereka dapat makan malam dan bantuan lainnya dari, Badan Penanggulanan Bencana Daerah Sudin Sosial dan dari puskesmas," ucap Mangara.  

Untuk Bantuan dari BPBD DKI Jakarta, pihaknya menyebutkan ada Matras,  150, Selimut 200 dan tikar 50. Sementara dari Sudin SoSial Sosial Jakpus, memberikan mie instan,sarden, pakaian anak sekolah dan bantuan lainnya.

"Bantuan sudah ada yang tiba dan langsung disalurkan kepada para korban," ucapnya.

Di tempat terpisah, Camat Tanah Abang, Dedi Arif Darsono mengatakan tenda untuk dapur bagi lokasi masak telah disiapkan. Beberapa bantuan juga sudah sampai seperti selimut dan kini tengah menunggu makan malam bagi korban kebakaran yang masih menuju lokasi.

"Yang ada makanan kini hanya biskuit, bantuan juga terus berdatangan. Petugas Kepolisian juga saat ini ada di lokasi untuk menjaga keamanan bagi para korban di lokasi," tutupnya.

Kominfotik JP/Chs/NEL