PPSU Tangani Pohon Tumbang di Kwitang

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sebelas petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kwitang dikerahkan guna menangani pohon beringin yang tumbang di Jalan Kwitang Raya, Senin (11/12). Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras Senin sore.

Lurah Kwitang Hamdani mengatakan, Selain petugas PPSU dalam penanganan itu, pihaknya juga dibantu oleh Pekerja Harian Lepas (PHL) sudin Kehutanan untuk mengevakuasi pohon tersebut.

“Saat ini masih dalam penanganan Sudin Kehutanan dan dibantu oleh PPSU,” Kata Hamdani.

Pohon beringin setinggi lebih dari 10 m dengan diameter 45 cm tersebut, jatuh ke tengah jalan dengan kondisi akar tercabut. Beruntung tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu.

 “Saat tumbang kebetulan lokasi sepi, jadi tidak ada korban jiwa, saat ini PPSU sedang berusaha memotong batang dari pohon ,” tuturnya.

Untuk mempercepat evakuasi pohon, PPSU dibekali oleh sejumlah peralatan seperti, gergaji mesin, golok, tambang dan truk milik PPSU untuk mengangkut ranting dan batang pohon.

Kominfotik JP/Chs/NEL