Puluhan Lapak PKL Di Johar Baru Ditertibkan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Petugas Satpol PP Tengah Mengangkut Gerobak Milik PKL

Puluhan lapak pedagang kaki lima (PKL) dan sejumlah kendaraan terjaring dalam penertiban operasi Bulan Tertib Trotoar (BTT) di wilayah Johar Baru, Jakarta Pusat, Jumat (18/8).

Menurut Camat Johar Baru, Choir pihaknya mengerahkan puluhan petugas gabungan, seperti Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Polisi, TNI. Sekitar 33 lapak PKL dan 15 kendaraan ditertibkan petugas gabungan.

"Penertiban BTT ini yang kedua kalinya di wilayah Johar Baru yang kita lakukan di Jalan Percetakan Negara 2, Percetakan Negara Raya, Mardani," ucap Choir saat diwawancarai di sela - sela penertiban, Jumat (18/8).

Sementara itu, Kasatgas Satpol PP Kecamatan Johar Baru, Rojikin mengatakan pihaknya dalam penertiban tadi sempat terjadi penolakan dari pemilik kendaraan. Mereka sempat melakukan perlawanan kepada petugas karena mobil mereka digembosi.

"PKL juga tadi ada yang menolak tapi tetap petugas lakukan penindakan," tegasnya.

Seluruh barang PKL yang terjaring langsung dibawa ke kantor Kecamatan Johar Baru untuk di data. Kemudian seluruhnya dikirim ke gudang Satpol PP di Cakung, Jakarta Timur.

(Kominfotik JP Christ)