Puluhan PPSU Bersihkan Sisa Pembongkaran Kali Krukut

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sebanyak sepuluh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dikerahkan membersihkan coretan tembok dan pembongkaran kamar mandi di sisi Kali Krukut, Kelurahan Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (18/9).

Saat ditemui di lokasi, Lurah Petojo Utara, Amadeo mengatakan saat Ini pihaknya tengah melakukan pembersihan coretan yang dikerjakan oleh petugas PPSU. Coretan tersebut berada di sisi jalan yang akan diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat pada Minggu (1/10).

"Hari ini kita targetkan rampung pengecatan coretan yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggungjawab," ucap Amadeo di sela - sela pembongkaran gardu listrik.

Selain itu, tiga bangunan yang dipergunakan warga untuk mandi dan mencuci turut dibongkar. Pembongkaran ini dilakukan karena bangunan tersebut berada di atas Kali Krukut.

"Satu persatu kita bongkar bangunan yang berdiri di atas kali. Karena memang tidak boleh ada bangunan di atas kali," tegasnya.

Sementara itu, Camat Gambir, Fauzi mengatakan dengan pembangunan jalan tembus dari Surypranoto menuju Hasyim Azhari diharapkan bisa memecah kemacetan. Pasalnya selama ini untuk menuju jalan Hasyim Azhari dari Suryopranoto harus melewati Harmoni. 

"Nah sekarang tidak perlu lagi melewati Harmoni. Kita berharap pembuatan jalan tembus bisa mengurai kemacetan yang selama ini terjadi," tutupnya.

 

 

Kominfotik JP/Chs/NEL