Ratusan Pohon Ditanam di Kali Sentiong

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sebanyak 250 jenis pohon pelindung ditanam di sepanjang bibir Kali Sentiong. Penanaman ini guna mengembalikan estetika lingkungan seperti dulu sebelum dibangunnya sheet pile

Kepala Suku Dinas (Kasudin) Kehutanan Jakarta Pusat, Sabdo Kurnianto mengatakan,  penanam 250 jenis pohon pelindung ini agar kali sentiong tertata rapih dan indah. Menurutnya, ada dua jenis pohon yang ditanam di sisi kali. Seperti Mahoni dan Dadap Merah yang dipilih karena jenis pohon ini kuat dan lebat.

"Pohon ini lebat daunnya dan kuat sehingga kita pilih. Biar daerah ini juga tidak terlihat gersang," ucap Sabdo, Sekcam Kemayoran, Samsudin dan Kasatpel Kehutanan Yussy, Minggu (5/11).

Penanaman pohon ini, lanjutnya meliputi dua kecamatan, yaitu Senen dan Kemayoran. Untuk Kecamatan senen penanaman pohon berada di sisi Kelurahan Bungur, sedangkan Kecamatan Kemayoran ada tiga kelurahan. Diantaranya, Kelurahan Utan Panjang, Harapan Mulia dan Kebon Kosong.

"Satu hari ini rampung kok kita kerjakan," ucapnya.

Sabdo menambahkan, dalam penanaman pohon tersebut pihaknya melibatkan sebanyak 125 petugas gabungan terdiri dari pasaukan hijau, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), RT/RW, LMK.

Sementara itu, Lurah Utan Panjang, Ety Kusmiyati mengatakan, dengan penanaman pohon pelindung di sepanjang bibir kali sentiong dapat tertata lebih baik.

"Kita harapkan warga masyarakat dapat menjaga kelestarian lingkungan," singkat Ety.

Kominfotik JP/Chs/NEL