Sudin Dukcapil Terbitkan Ratusan SKDS

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Pusat telah menerbitkan 769  Surat Keterangan Domisili Sementara (SKDS) hingga awal Oktober.

Kasudin Dukcapil Remon Mastadian menerangkan, dari 769 SKDS yang dikeluarka hampir sebagian besar merupakan SKDS dari 11 operasi bina kependudukan (binduk).

"Kita sudah keluarkan 769 SKDS dari binduk di delapan kecamatan
 yang ada di Jakarta Pusat,” ucap Remon Mastadian, Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Pusat, Kamis (12/10).

Pihaknta merinci, di Kecamatan Tanah Abang sebanyak 60 orang telah dibuatkan SKDS. Kecamatan Senen sebanyak 103 SKDS, Johar Baru 247 SKDS, Kemayoran sebanyak 51 SKDS, Sawah besar 103 SKDS, Menteng 108 SKDS, dan Cempaka Putih sebanyak 70 SKDS.

Sedangkan untuk Kecamatan Gambir tidak dilakukan binduk. Karena berdasarkan keputusan hasil rapat, Dukcapil hanya menyasar wilayah yang padat penduduk, dan paling banyak pendatangnya.

“Kita menyasar wilayah yang banyak pendatang barunya, dan padat penduduk,” tandasnya.

Kominfotik JP/Chs/NEL