Wali Kota Jakpus Sayangkan Masih Banyak Lurah Tidak Laksanakan Apel

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede menyayangkan kinerja Lurah yang masih tidak memimpin apel Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum (PPSU).  Pemberian sangsi tegas akan diberikan awal bulan Juni masih di dapatkan lurah tidak memimpin apel.

Menurut Mengara, Lurah, Sekel, Kepala Seksi itu wajib memimpin apel para petugas PPSU. Mengenai jam apel itu dimulai bisa jam 05.30 WIB dan 06.00 WIB sebelum petugas kerja mereka bekerja pada shift pertama dan shift yang kedua pada siang hari. 

"Masih banyak para Lurah yang tidak memimpin apel. Ya kalau Lurah tidak bisa ada Sekel, dan kepala seksi (Kasie)," ucap Mangara saat ditemui di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (9/5). 

Mangara mengatakan dari hasil absen Lurah yang berhasil di rangkum hanya Lurah Harapan Mulia, Arbi Novianto, Lurah Galur, Fajar Laksono yang selalu memimpin apel setiap pagi. Namun untuk Lurah yang lainnya banyak yang tidak memimpin apel PPSU di kelurahan.

"Pengakuan Lurah sendiri menolak bila dibilang tidak ikut apel. Menurutnya mereka rutin kok ikut apel, hanya tidak melaporkan ke tingkat kota," tutupnya. 

 

Kominfotik JP/ Chs