Walkot Jakpus Beri Piagam Penghargaan Yayasan Al-Islah Barokah

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

 

Walikota Jakarta Pusat Mangara Pardede memberikan penghargaan pada Yayasan Al-Islah Barokah atas dedikasinya melayani masyarakat selama 40 tahun. 


Dalam kesempatan itu, Mangara mengaku bangga terhadap Yayasan Al-Islah Barokah yang tak kenal pamrih membantu masyaraka, memberikan pelayanan terbaik. 


“ Kalau kita bekerja riang dan gembira tanpa pikiran yang macam-macam akan dapat memperpanjang usia, “ ungkapnya disela pemberian penghargaan dalam rangka tasyukuran ulang tahun Yayasan Al-Islah Barokah ke 40 di Jln Matraman Dalam, Kel.Pegangsaan, Kecamatan Menteng, didampingi Asisten Kesra, M.Fahmi, Kamis (23/2).


Sementara itu, Ketua Yayasan Al-Islah Barokah, Endang Umar menjelaskan,  sangat berterima kasih kepada donatur yang telah membantu sehingga Yayasan yang kami kelelola bisa berjalan dengan baik hingga 40 tahun.


“ Jadi bila ada pengusaha yang ingin memberikan bantuan dalam bentuk apapun kami akan menerimanya, seperti ingin mengajak rekreasi baik untuk anak-anak mapun lansia akan dilayani begitu juga bantuan lainnya,”singkatnya. 


           
Kominfotik JP