Kemayoran Kembali Juarai Lomba Bedug

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Usai menyisihkan 7 peserta unggulan kecamatan lainnya dalam festival lomba bedug tingkat kota Jakarta Pusat (Jakpus), Kecamatan Kemayoran berhasil menjadi juara kembali dalam festival lomba bedug, Kamis (24/5).  

Wali Kota Jakpus, Mangara Pardede mengungkapkan, perlombaan pukul bedug ini bertujuan untuk mengembangkan aktivitas dan kreatifitas pemuda agar melakukan kegiatan positif. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan silaturahmi. Dalam penilain ini, para juri melihat beberapa aspek, tajwid, lafaz, dan teknik pukul.

“Dari penilaian itu terpilih kembali Kecamatan Kemayoran sebagai juara pertama, disusul juara kedua Kecamatan Johar Baru, dan Juara ketiga Kecamatan Menteng,” ungkapnya.

Pemenang pertama dalam lomba ini, lanjut Mangara akan dikirim sebagai perwakilan Jakpus untuk berkompetisi pada perlombaan pukul bedug tingkat provinsi. Pihaknya menghimbau kepada pemenang untuk mempesiapkan diri dan melakukan evaluasi kembali, agar pemkot Jakpus dapat meraih kemenangan di tingkat provinsi.

“Waktu masih ada lebih dari 1 minggu, ayo lebih dipersiapkan lagi teknik dan penampilannya sesuai masukan dari juri. Supaya kita dapat lebih baik lagi,” tandasnya.

Kominfottik JP/NEL