Ratusan Pelajar Ikuti Lomba Parade Cinta Tanah Air

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sebanyak 400 pelajar SLTA dan perguruan tinggi se - DKI Jakarta mengikuti kegiatan lomba parade cinta tanah air yang di gelar Kantor Perwakilan Kementerian Pertahanan Provinsi DKI Jakarta di SMKN 27, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Rabu (8/8). Lomba ini dibuka Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.  

"Jakarta harus bebas narkoba, kegiatan ini juga sebagai ikrar memastikan perangi narkoba secara bersama," ucapnya.

Masih kata Sandi, Pemprov DKI Jakarta bersama seluruh elemen dan aparat negara akan menindak tegas tempat-tempat yang menjadi sarang peredaran narkoba, seperti; tempat-tempat hiburan malam dan apartemen-apartemen.

Sementara itu, Pejabat Perwakilan Kementrian Pertahanan Provinsi DKI Jakarta, Brigjend TNI Adi Sudaryanto mengatakan, kegiatan ini mengambil tema wujudkan generasi muda anti narkoba dan cinta tanah air, yang dialksanakan selama dua hari, hari pertama tingkat SLTA, dihari kedua tingkat perguruan tinggi.

"Narkoba merupakan musuh bersama yang harus diperangi dan cinta tanah air harus terus digelorakan kepada kaum muda sebagai wujud kewajiban negara," terangnya.

Sementara itu, Plh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Bowo Irianto menambahkan, lomba ini akan dibingkai dalam bentuk diskusi, debat dan penyampaian ide dan gagasan tentang pemberantasan narkoba dan pengetahuan seputar cinta tanah air.

 

Kominfotik JP/Chs/Day/NEL