Naik Kelas, Peserta PKT Dilatih Pembuatan Desain Kemasan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Peserta Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) di RPTRA Tanah Abang III, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (4/7). Foto: Christ

Sebanyak 50 peserta Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) telah mengikuti pelatihan, di RPTRA Tanah Abang III, Gambir, Jakarta Pusat mulai 1-4 Juli pelatihan tersebut memasuki gelombang pertama.

Kepala Seksi (Kasie) Industri Energi dan Sumberdaya Mineral Sudin PE Jakarta Pusat, Bambang Prayitno mengatakan, kegiatan pelatihan pembuatan desain kemasan adalah pelatihan lanjutan.

"Ada proses pelatihan, pendamping dan ini lanjutan agar peserta PKT dapat naik kelas," terangnya, di lokasi, Kamis (4/7).

Bambang menuturkan, dengan pelatihan ini peserta lebih memahami urusan desain kemasan produk. Mulai dari konsep, bentuk hingga bahan kemasan yang ramah lingkungan. Untuk menambah nilai jual dan kualitas yang akan dipasarkan.

"Instruktur yang membimbing peserta PKT adalah ahli dalam bidang kemasan. Respon peserta cukup antusias dalam setiap kegiatan yang berlangsung selama empat hari ini. Tujuan akhirnya mereka punya produk kemasan yang menarik guna menambah nilai jual," ucapnya.

Setelah menyelesaikan tahapan ini, lanjut Bambang, peserta PKT akan menjalani prosedur lainnya. Yakni pembuatan hak cipta produk dan sertifikasi halal.

Hak itu, katanya, sebagai rangakaian kegiatan PKT yang telah tersusun demi melahirkan wirausahawan yang sudah siap bersaing. "Hari Senin untuk proses pembuatan Hak Cipta (Haki) dan Rabu proses sertifikasi halal dari MUI," tandasnya. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/Christ