Anies Baswedan Hadiri Jakarta Berlin Festival

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka Jakarta Berlin Festival di terowongan Kendal. Foto: Stk

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri Jakarta Berlin Festival, di terowongan Kendal, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (30/11). 

Festival ini digelar dalam rangka memperingati 25 tahun kerjasama antara Jakarta dan Berlin. 

Dalam kesempatan itu, Anies mengatakan, akan terus membangun kerjasama antara Jakarta dan Berlin. Kerjasama ini akan mencakup pemanfaatan ruang-ruang publik di Jakarta. Apalagi Berlin memiliki anak-anak muda yang kreatif. 

"Saat ini Jakarta sudah berubah menjadi kota publik, di mana kita ingin mengembangkan ruang-ruang publik agar masyarakatnya tidak hanya melakukan rutinitas sehari-hari. Tapi bisa menikmati keindahan kota. Ini bukan akhir kerjasama antara Jakarta-Berlin, tapi justru awal," ungkapnya. 

Di tempat yang sama Kepala Kantor Kedubes Jerman, Peter Scoof menyatakan, sangat bangga dengan kerjasama yang terjalin antara Berlin dan Jakarta selama ini. 

Menurutnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah bekerja keras selama ini untuk membangun ruang publik seperti di terowongan Kendal yang dihiasi mural karya seniman Jerman dan juga seniman Indonesia. 

"Saya berharap kerjasama ini akan terus dilakukan kedepannya," paparnya. 

Selain Anies Baswedan, Wali Kota Jakpus, Bayu Meghantara, Sekko Jakpus, Iqbal Akbarudin, Camat Menteng, Eddie Suryaman, Camat Tanah Abang, Yasin Pasaribu, serta pejabat lainnya ikut hadir dalam festival ini. (As/Stk)

Kominfotik JP/NEL