ASN Harus Sehat Fisik, Moral, dan Intelektual

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengadakan silaturahmi untuk meningkatkan soliditas dan solidaritas anggota Korpri dengan melakukan gerak jalan sehat sejauh 5 km di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu, 26/10/2019. Gerak jalan sehat ini diikuti 6.500 anggota Korpri dari 5 wilayah kota dan 1 kabupaten yang ada di DKI Jakarta.

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara didampinggi Ketua PKK Jakpus Sinthya Ayuningrum, yang ditemui Reporter Kominfotik JP di antara kerumunan peserta gerak jalan mengatakan, kegiatan yang biasa diadakan di luar kota sekarang diadakan di Jakarta adalah dalam rangka efisiensi. Tapi tidak mengurangi makna yaitu silaturahmi untuk meningkatkan soliditas dan solidaritas anggota Korpri DKI Jakarta.

“Kita ada di sini seperti Pak Sekda bilang dalam rangka efisiensi, Buat hiburan anggota ASN kita, anggota Korpri kita, mengadakan silaturahmi untuk meningkatkan soliditas dan solidaritas kita di antara anggota ASN”.

Menanggapi sambutan Gubernur DKI Jakarta untuk bisa membahagiakan warga harus sehat dan kuat stamina fisik, stamina moral, dan stamina intelektual Bayu mengatakan, “Ini merupakan  suport Bapak Gubernur pada kita ASN, anggota Korpri. Yang namanya sehat itu tidak hanya secara fisik saja, tetapi juga sehat secara moral dan intelektual. Dan ketiganya ininharus terus dijaga.Sampai kapan, sampai dengan bahagia warganya.”

Kominfotik JP/Stk