Bayu Meghantara: Uang KLJ Jangan Diambil Semua

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara memberikan Kartu Lansia Jakarta (KLJ) kepada warga Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (30/4). Foto: Ran

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara minta kepada penerima Kartu Lansia Jakarta (KLJ) supaya dapat memanfaatkan dengan baik, gunakan uang tersebut untuk keperluan sehari-hari.

“Tolong dijaga kartunya dan manfaatkan dengan baik, ambil uang sesuai kebutuhan saja jangan dihabiskan. Uang kalau sudah masuk ke dompet akan menjadi produktif,” jelas Bayu Meghantara saat menyerahkan KLJ di Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (30/4).

Saat ingin mengambil uang KLJ di Bank, Bayu mengatakan, supaya minta diantar sama anaknya atau sama tetangga terdekat, agar aman. “Mudah-mudahan bantuan dana sosial ini dapat meringankan biaya hidup sehari-hari bagi warga Jakarta Pusat yang kurang mampu,” tegas Bayu.

Menurut Wali Kota Jakarta Pusat, warga yang menerima KLJ ada kriterianya yaitu telah berusia 60 tahun atau lebih dan tidak memiliki pekerjaan tetap atau yang  terdaftar pada Basis Data Terpadu (BDT) serta ber-KTP DKI Jakarta.

Di tempat yang sama, Kasudin Sosial Jakarta Pusat, Prayitno menjelaskan jumlah lansia se-Jakarta Pusat yang menerima dana sosial melalui KLJ tahun 2019 sebanyak 8.075 orang dengan rincian yaitu Kecamatan Cempaka Putih 341 orang, Sawah Besar 667 0rang, Gambir 1.002 orang, Johar Baru 1.485 orang, Kemayoran, 1.571 orang, Menteng 1.040 orang, Senen 938 orang dan Kecamatan Tanah Abang 1.031 orang.

“KLJ yang telah didistribusikan kepada yang berhak menerimanya hingga Maret sebanyak 6.129 kartu, yang belum didistribusikan sebanyak 1.946 orang, dan untuk di Kecamatan Kemayoran KLJ yang di distribusikan hari ini sebanyak 478 orang lansia. Sisanya akan didistribusikan di setiap kecamatan,” papar Prayitno.

Sementara itu, Siti Aisyah (76) warga RT 014/02 Kelurahan Serdang, merasa bersyukur menerima KLJ, dan uangnya akan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. “Alhamdulillah, Saya bersyukur kepada Allah SWT, terima kasih Pak Wali Kota yang telah memberikan dana sosial, jadi saya tidak usah minta uang lagi sama anak-anak, nanti sisa uangnya akan ditabung,” ucap Siti Aisyah.

Untuk diketahui, nantinya para lansia akan menerima bantuan sebesar Rp. 600.000,- per bulan, dikirimkan ke rekening per tiga bulan, dan langsung terima 1.8 Juta. (As/Stk)

 

 

 

Kominfotik JP/Day