Bazar Ramadan, KUKMP Jakpus Siapkan Puluhan Tenda

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Kepala Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusat, Bangun Richard. Foto: pusat.jakarta.go.id

Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil Menegah Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusat telah menyiapkan puluhan tenda untuk kegiatan Bazar Ramadan.

Kepala Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusat, Bangun Richard menerangkan, Bazar Ramadan ini akan dilakukan pada 23-24 Mei mendatang di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, bersamaan dengan Festival Beduk.

Nantinya, lanjut Richard, pihaknya akan menyiapkan 20 tenda untuk para peserta Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) yang menjadi binaannya.

“Estimasi dalam satu tenda ada 1-2 pedagang PKT. Nanti kita ambil PKT dari seluruh kecamatan yang ada di Jakarta Pusat,” ungkapnya.

Richard mengaku, produk yang akan ditawarkan dalam PKT ini nantinya dalam bentuk produk pangan dan juga kerajinan.

Selain Bazar Ramadan, pihaknya juga mengadakan Festival Ramadan di Kecamatan Johar Baru dan Kecamatan Kemayoran yang juga mengikutsertakan peserta PKT.

“Bazar ini sekaligus untuk meningkatkan nilai ekonomi dari produk yang dihasilkan peserta PKT, karena kita berikan kesempatan mereka memasarkan produk mereka,” tandasnya.

Selain Sudin KUKMP Jakpus, Sudin KPKP Jakpus juga menyiapkan 20 tenda untuk 50 peserta PKT binaanya untuk memeriahkan Bazar Ramadan. (As/Stk)

 

 

 

Kominfotik JP/NEL