Dufan, PPSU: Saya Mau Naik Ontang-anting

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Apel pelepasan wisata Dufan Ancol bagi PPSU Kota Administrasi Jakarta Pusat, di Plaza kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Kamis (17/7). Foto: Ran

Sebanyak 543 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) se-Jakarta Pusat hari ini berwisata ke Dufan, Kamis (17/7).

Endarto (55) PPSU Kelurahan Sumur Batu, Kemayoran ini mengaku sangat senang serta bahagia bisa berwisata ke dufan bersama anggota PPSU lainnya.

“Saya senang karena bisa berwisata dengan para PPSU dari wilayah lain. Terima kasih Pak Gubernur dan Pak Wali Kota yang telah memberi kesempatan pada kami jalan-jalan ke Dufan,” katanya senang, usai mengikuti Apel Pelepasan Wisata PPSU ke Dufan-Ancol, di Plaza Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.

Selama hidupnya, kata Endarto, belum pernah pergi ke dufan. Dengan adanya kegiatan ini dia sangat bersyukur akhirnya bisa kesana.  “Sampai di sana saya nanti mau coba naik ontang-anting, pasti sangat menyenangkan,” ungkapnya.

“Hiburan seperti Ini bisa menghilangkan stress,” sahut Renoldi (32) salah satu PPSU Kelurahan Senen.

Sementara itu, Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara mengatakan, ini menjadi pengalaman tersendiri bagi para PPSU yang akan berwisata ke dufan.

“Mungkin ke depan bisa mengajak keluarga. Dan selamat menikmati berbagai permainan di Dufan,” katanya.

Untuk diketahui, jumlah anggota PPSU se-Jakarta Pusat sebanyak 2.700 orang, mereka pergi diatur secara bergiliran dan direncanakan sekitar lima hari kegiatan ini akan berlangsung. Hari ini, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat melepas 543 anggota PPSU ke dufan. (As/Stk)

 

 

 

Kominfotik JP/Day