Efisiensi Anggaran HUT Korpri Digelar di Ancol

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Guna mengefisiensi anggaran Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) DKI Jakarta ke 48 yang biasa digelar di luar kota, kini diadakan di Ancol, Sabtu (26/10).  

Kegiatan HUT Korpri ke 48 ini diawali dengan senam bersama, kemudian jalam santai bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi DKI Jakarta. 

Sekertaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah megatakan, efisiensi anggaran ini juga dilakukan dengan menghapus malam kegembiraan. 

"Ada 6.800 ASN se-DKI Jakarta yang mengikuti kegiatan ini," ungkapnya. 

Kegiatan ini, lanjut Saefullah, dilakukan untuk meningkatkan silaturahmi dan solidaritas sekaligus meningkatkan kebugaran sesama ASN DKI Jakarta.

Di tempat yang sama, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menegaskan, dengan adanya kegiatan ini menunjukan Provinsi DKI Jakarta dapat melakukan program efisiensi anggaran. Sehingga diharapkan DKI dapat menjadi contoh daerah lainnya. (As/Stk)

Kominfotik JP/NEL