Kampanyekan Daur Ulang Saat Upacara 17-an

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Berpakaian Adat Nusantara, warga RW 02 Kelurahan Utan Panjang melaksanakan upacara Kemerdekaan RI ke-74

Jika warga lain mengunakan pakaian khas daerah masing-masing maupun pakaian bebas rapi, berbeda halnya dengan pasangan Melisandi dan Ayu yang memilih mengunakan koran bekas, dan karung bekas.

Tak butuh waktu lama bagi Melisandi dan Ayu merangkai kertas koran menjadi jubah yang manis. Ia hanya perlu mengumpulkan beberapa tumpuk kertas koran bekas dan karung beras bekas untuk dibuat menjadi barang yang memiliki nilai estetik.

"Kita kerjain ini hanya beberapa hari aja," ungkapnya.

Dirinya mengaku ingin memberikan hal berbeda sekaligus mengkampanyekan daur ulang pada masyarakat. Sehingga, dipilihlah kostum dengan daur ulang kertas koran.

"Kita ingin masyarakat paham kertas koran ini bisa dimanfaatkan lagi sehingga tidak perlu dibuang," jelasnya.

Kedepan pihaknya berharap semakin banyak masyarakat yang menyadari dan memahami manfaat dari proses daur ulang.

Kominfotik JP/NEL/Stk